Kemaren sudah saya publish bagaimana cara memanfaatkan fitur Auto Respon email pada yahoo, dan ternyata pagi ini gitu buka tagboard, eh ada pesan dari C1p1, "klo di gmail ada mungkin di?" Jawabnya ya pasti ada dong heheheee............ berikut ini langkah langkah untuk mengaktifkan layanan ini : 1. Login di account gmail anda 2. Setelah login, pilih menu setting
3. Aktifkan tab General
4. Pada pilihan Vacation Responder, setting Vacation responder menjadi on, lalu isi subject dari email konfirmasi yang akan dikirim nanti dan juga isi pesan yang disampaikan ke pengirim email, berupa pemberitahuan bahwa email telah diterima 5. Centang "Only send a response to people in my Contacts", apabila hanya orang yang terdapat dalam list kontak anda saja yang dikehendaki untuk menerima email konfirmasi ini.
Label: email, gmail, Setting Auto Respon Pada Gmail, vacation responder setting, yahoo auto respon |
Terima kasih kang, bermanfaat sekali untuk saya